Jumat, 06 Desember 2013

ICT, pengertian komputer, prangkat keras dan prangkat lunak komputer

KOMPUTER


OLEH:

Nama     : Putu Dedi Prasetya
NIM       : C1113010
Kelas      : 1A Keperawatan

Stikes bina usada bali
tahun ajaran 2013
1.      ICT (information and communication Technologies)
ICT (Information and Communication Technologies) adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. ICT mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya. Oleh karena itu, teknologi informasi dan teknologi komunikasi adalah dua buah konsep yang tidak terpisahkan. Jadi Teknologi Informasi dan Komunikasi mengandung pengertian luas yaitu segala kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan, pemindahan informasi antar media. Istilah ICT muncul setelah adanya perpaduan antara teknologi komputer (baik perangkat keras maupun perangkat lunak) dengan teknologi komunikasi pada pertengahan abad ke-20. Perpaduan kedua teknologi tersebut berkembang pesat melampaui bidang teknologi lainnya. Hingga awal abad ke-21 ICT masih terus mengalami berbagai perubahan dan belum terlihat titik jenuhnya.
  • Information (informasi) : hasil dari data yang diolah dan menerangkan sesuatu serta berguna bagi yang mengetahuinya.
·         Communications (komunikasi) : pengiriman dan penerimaan pesan atau berita antara 2 pihak atau lebih sehingga pesan yang dimaksud dapat dipahami.
v  PERANGKAT KERAS ICT
Technology (teknologi) : kemampuan teknik yang berlandaskan pengetahuan ilmu eksakta yang berdasarkan proses teknis.
1.      All in one HDD docking


HDD Docking digunakan untuk menjembatani hardisk internal ke komputer / notebook melalui saluran USB. Selain Harddisk, tool ini juga mendukung media penyimpanan seperti flashdisk, SD card, micro SD dan sebagainya seperti slot-slot yang tersedia di gambar.
2.      External DVD drive

Perangkat Eksternal DVD Drive digunakan untuk membaca dan menulis ( read and write ) data dari atau ke media CD. Biasanya digunakan untuk instalasi OS dan software pada netbook, notebook / komputer tanpa fungsi DVD dan burning
3.      UTP dan RJ45

Kabel UTP dan RJ45 adalah perangkat sambungan jaringan yang tersedia di ICT, digunakan untuk jaringan LAN yang menhubungkan komputer-komputer ke switch atau router dan perangkat lainnya.
4.      Network Cable Tester

Network cable tester digunakan untuk mengecek penyusunan kabel Straigh atau Cross pada UTP dan RJ45. Indikasi kesesuaian susunan dilihat dari lampu-lampu indikator yang menyala.
5.      Crimping Tool

Crimping tool ini digunakan untuk pengkabelan mulai dari memotong kabel, mengupas kabel untuk menyusun susunan delapan kabel kecil di dalamnya dan untuk memasangkan kabel seperti UTP dengan konektornya RJ45.
6.      Cable LAN Tracker
Cable LAN Tracker berfungsi untuk menelusuri sambungan kabel yang aktif dan tidak di suatu jaringan. Indikasinya menggunakan gelombang suara ketika ujungnya didekatkan pada ujung kabel yang ingin ditelusuri keaktifan dan salurannya.

v  PERANGKAT LUNAK ICT
·         PIRANTI LUNAK atau SOFTWARE adalah program-program yang digunakan untuk menjalankan dan mengatur suatu pekerjaan sesuai dengan yang dikehendaki dalam suatu system dan jaringan.
·         Sistem Operasi ( Operating -Systems = OS ) software (SW) yang berfungsi untuk meng-aktifkan seluruh perangkat yang terpasang pada computer sehingga masing-masing dapat saling ber-komunikasi
·         Program Utility Program utility berfungsi untuk membantu atau mengisi kekurangan/kelemahan dari sistem operasi
·         Program Aplikasi Program Aplikasi adalah program yang khusus melakukan suatu pekerjaan tertentu
·         Program Paket Program Paket adalah pogram yang dirancang sedemikian rupa sehingga dapat  digunakan oleh banyak orang untuk berbagai kepentingan atau general purpose
·         Language Translator Assemblers Compilers Interpreters
·         Bahasa Pemrograman Bahasa pemrograman atau programming language adalah ‘bahasa program’ yang digunakan untuk membuat suatu susunan instruksi yang dimasukan kedalam computer
·         Tiga Tingkatan Bahasa Pemrograman Low Level Language Middle Level Language High Level Lang




2.      Pengertian Komputer
Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Komputer berasal dari kata computere artinya menghitung aritmatika. Komputer secara umu digunakan untuk proses perhitungan artimatika, tanpa mesin pembantu. Menurut Barnhart Concise Dictionary of Etymology, kata tersebut digunakan dalam bahasa Inggris pada tahun 1646 sebagai kata untuk "orang yang menghitung" kemudian menjelang 1897 juga digunakan sebagai "alat hitung mekanis". Selama Perang Dunia II kata tersebut menunjuk kepada para pekerja wanita Amerika Serikat dan Inggris yang pekerjaannya menghitung jalan artileri perang dengan mesin hitung
A.    Input device atau alat masukan adalah perangkat keras komputer yang  berfungsi untuk memasukkan data atau perintah ke dalam computer. Contoh Perangkat Keras Input Device Pada Komputer :

-          Keyboard Adalah alat input data yang umum pada komputer yang umumnya digunakkan untuk memasukkan data berupa teks.Jika dibandingkan dengan alat input lainnya keyboard merupakan alat input yang paling lambat. Keyboard mengkonsumsi arus listrik yang sangat rendah untuk mengirim implus listrik ke CPU ketika kita menekan sebuah tombol.
-          Mouse Meruakan alat yang digunakan untuk mengatur posisi kursor (pointer) dan mengarahkan objek gambar didalam monitor
-          JoystickAdalah alat yang digunakkan dalam program permainan atau game, alat ini biasanya memiliki landasan plastic persegi atau segi empat tempat tuas vertical tombol control pada dasar dan terkadang  diatas tuas sehingga dapat digerakkan kesegala arah untuk mengendalikan gerakkan objek pada monitor. Joystick dapat dihubungkan dengan komputer melalui port khusus yang disebut dengan game port atau joystick port. Tidak semua komputer mempunyai port ini jika ingin memasang joystick pada komputer harus menambahkan card khusus.
-          Scanner Merupakan alat untuk membaca gambar atau tulisan yang berasal dari suatu kertas atau objek lain 2 Dimensi kedalam CPU dan akan ditampilkan pada layar monitor. Pada awalnya scanner dibuat hanya untuk memasukkan contoh atau sample.Pada selembar kertas dan menjalankan operasi berdasarkan nilai yang diterimanya. Namun, dengan perkembangan yang maju, Scanner dapat digunakan untuk memasukkan objek dari suatu benda secara langsung seperti gambar 3 D.

B.     Process device atau alat pemroses adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mengolah data atau perintah yang diterima oleh alat masukan dan memberikan hasil pengolahan data tersebut kepada bagian output
-          Casing adalah kotak pembungkus perangkat keras (hardware) didalam CPU agar terhindar dari kotoran dan sentuhan tangan.


-          Power supply menyediakan arus listrik untuk berbagai peralatan CPU power supplay mengkonversi listrik dan menyediakan aliran listrik tetap untuk digunakan komputer. Kualitas power supplay menentukan kwalitas kinerja komputer. Daya sebesar 300-400 wat yang disalurkan power supplay biasanya cukup bagi komputer yang digunakan untuk pengetikan ataupun grafik. Sementara, daya 400-500 watt dibutuhkan jika komputer bekerja menggunakan banyak menggunakan Periferal ( unit tambahan).


-          Motherboard adalah ppan rangkaian utama komputer untuk memasang processor, memory dan perangkat lainnya.


-          Processor adalah sebuah chip yang merupakan pengolah utama dan pusat pengendalian berbagai perangkat komputer.


-          Memory RAM adalah alat yang berfungsi mengolah data dan intruksi serta menyimpan informasi. Semakin besar kapasitas memory yang digunakan, semakin banyak data maupun perintah yang dapat disimpan berikut ini beberapa tipe memory berdasarkan urutan dari yang tercepat aksesnya hingga yang paling lambat.

C.     Output device  atau alat keluaran adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menampilkan hasil yangMacam - macam Output device:

-          Monitor/Display merupakan salah satu jenis output device yang sangat populer dalam sistem komputer. Secara phisik, monitor mempunyai bentuk seperti halnya layar televisi dan fungsinya untuk menampilkan data dan informasi yang berguna bagi para pemakai komputer. Disamping itu, monitor juga berfungsi untuk melihat apakah data ataupun program yang akan dimasukkan kedalam komputer sudah dalam keadaan benar atau belum. telah diolah oleh bagian proses

-          Printer merupakan media output dari komputer yang bisa menghasilkan tulisan, gambar ataupun grafik didalam media kertas. Banyak sekali jenis printer yang bisa dijumpai, baik ditinjau dari segi ukuran, kecepatan, harga, kualitas ataupun teknik peng-operasiannya.

-          Speaker merupakan media output yang berikut bagi komputer. Rekaman suara merupakan jenis output device yang dihasilkan oleh komputer generasi mutakhir dengan menggunakan pelbagai peralatan audio message.
Output device bisa diartikan sebagai peralatan yang berfungsi untuk mengeluarkan hasil pemrosesan ataupun pengolahan data yang berasal dari CPU kedalam suatu media yang dapat dibaca oleh manusia ataupun dapat digunakan untuk penyimpanan data hasil proses. Jenis dan media dari output device yang dimiliki oleh komputer cukup banyak.


D.    Storage devices pada sistem komputer adalah kata lain dari secondary storage. Fungsinya untuk menyimpan data dan sistem operasi.

Contoh:

-          Hard Disk merupakan salah satu media penyimpan data pada komputer yang terdiri dari kumpulan piringan magnetis yang keras dan berputar, serta komponen-komponen elektronik lainnya.

-          Floppy Disk Drive yaitu suatu perangkat yang ada di dalam komputer sebagai asesoris dan pelengkap yang dapat menyimpan data di dalam disket dengan kapasitas rendah. Selain dapat menyimpan data didalam disket floppy disk juga dapat untuk booting computer, di dalam computer terdapat maximal dua floppy disk yaitu flopy “A” dan flopy “B” tetapi biasanya yang terpasang hanya flopy “A “ saja karena kegunaannya sangatlah terbatas.

-          USB flash drive adalah alat penyimpanan data memori flash tipe NAND yang memiliki alat penghubung USB yang terintegrasi. Flash drive ini biasanya berukuran kecil, ringan, serta bisa dibaca dan ditulisi dengan mudah. Per November 2006, kapasitas yang tersedia untuk USB flash drive ada dari 128 megabyte sampai 64 gigabyte.

-          CD-ROM (singkatan dari Compact Disc – Read Only Memory) adalah sebuah piringan kompak dari jenis piringan optik (optical disc) yang dapat menyimpan data. Ukuran data yang dapat disimpan saat ini bisa mencapai 700MB atau 700 juta bita.CD-ROM bersifat read only (hanya dapat dibaca, dan tidak dapat ditulisi). Untuk dapat membaca isi CD-ROM, alat utama yang diperlukan adalah CD Drive. Perkembangan CD-ROM terkini memungkinkan CD dapat ditulisi berulang kali (Re Write / RW) yang lebih dikenal dengan nama CD-RW.

-          SD High-Capacity (SDHC) kartu menyediakan lebih banyak daya penyimpanan yang dapat dilepas daripada sebelumnya. Dengan rentang kapasitas mulai dari 4GB hingga 32GB, pengembang memiliki tiga pilihan untuk menentukan kecepatan penulisan data di dijamin minimal kecepatan transfer data.
3.      PERANGKAT KERAS DAN PERANGKAT LUNAK KOMPUTER

v  Perangkat keras

-          Pemroses atau CPU sebagai unit yang mengolah data




-          Memori RAM, tempat menyimpan data sementara
 




-           Hard drive, media penyimpanan semi permanen





-          Perangkat masukan, media yang digunakan untuk memasukkan data untuk diproses oleh UPS, seperti mouse, keyboard, dan tablet
-          Perangkat keluaran, media yang digunakan untuk menampilkan hasil keluaran pemrosesan CPU, seperti monitor,speaker,plotter,proyektor dan printer

-           

v  Perangkat lunak

-          Sistem operasi
Program dasar pada komputer yang menghubungkan pengguna dengan hardware komputer. Sistem operasi yang biasa digunakan adalah
Linux, Windows, dan Mac OS. Tugas sistem operasi termasuk (namun tidak hanya) mengatur eksekusi program di atasnya, koordinasi input, output, pemrosesan, memori, serta instalasi software.

-          Program komputer
Merupakan aplikasi tambahan yang dipasang sesuai dengan sistem operasinya



1 komentar: